Cirebon – Bimtek Layanan Cirebon Siaga 112 pada Kamis (25/11/2021). Bimtek layanan Cirebon Siaga 112 dihadiri oleh seluruh petugas Call Taker 112 didampingin oleh bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik dan Bidang Layanan E-Government.
Bimtek Layanan Cirebon Siaga 112 diselenggarakan karena adanya upgrade aplikasi layanan 112 versi terbaru. Untuk penggunaan aplikasi terbaru akan secara aktif dipakai pada Tahun 2022. Harapannya dengan adanya versi terbaru dari layanan 112 akan meningkatkan kualitas layanan Cirebon Siaga 112 dalam menangani setiap aduan yang masuk dari masyarakat Kota Cirebon.