CIREBON- Pemerintah Daerah Kota Cirebon kembali membuktikan keseriusannya dalam mengimplementasikan Program Cirebon Smart City dengan melakukan Launching Aplikasi I-CIREBON di Aula Gedung SMPN 6 Kota Cirebon, Sabtu (16/02). Peluncuran Aplikasi ini dilakukan secara khusus oleh Wali Kota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, SH. Aplikasi I-Cirebon ini merupakan aplikasi perpustakan berbasis digital di Kota Cirebon.
Dalam arti tradisional, perpustakaan diartikan sebagai sebuah koleksi buku dan majalah. Walaupun dapat diartikan pula sebagai koleksi pribadi perseorangan, namun perpustakaan lebih umum dikenal sebagai sebuah koleksi besar yang dibiayai dan dioperasikan oleh sebuah organisasi atau institusi, serta dimanfaatkan oleh masyarakat yang rata-rata tidak mampu membeli buku atas biaya sendiri.
Perpustakaan dapat juga diartikan sebagai kumpulan informasi yang bersifat ilmu pengetahuan, hiburan, rekreasi dan ibadah yang merupakan kebutuhan hakiki manusia. Oleh karena itu perpustakaan modern telah didefinisikan kembali sebagai tempat untuk mengakses informasi dalam format apa pun, apakah informasi itu disimpan dalam gedung perpustakaan tersebut ataupun tidak. Dalam perpustakaan modern ini selain kumpulan buku tercetak, sebagian buku dan koleksinya ada dalam perpustakaan digital (dalam bentuk data yang bisa diakses lewat jaringan komputer)
Pemerintah Daerah Kota Cirebon membuat perpustakaan berbasis digital ini dengan tujuan untuk memudahkan masyarakat dalam memperoleh informasi dan pengetahuan, memudahkan para pelajar untuk mendapatkan sumber informasi serta mengajak masyarakat agar gemar membaca. Perpustakaan digital ini akan dikelola lebih lanjut oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Cirebon bekerjasama denganPT Woolu Aksara Maya selaku pengembang aplikasi i-Cirebon.
Hingga kini, Pemerintah Daerah Kota Cirebon melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kota Cirebon terus melakukan upaya untuk mensosialisasikan aplikasi I-CIREBON tersebut kepada masyarakat Kota Cirebon khususnya para pelajar dan Mahasiswa.*